Sabtu, 16 Juni 2012

Gunung Berapi Bawah Laut Berikan Petunjuk Sebelum Letusan

Oleh Charles Q. Choi, OurAmazingPlanet Contributor | LiveScience.com

Sebuah gunung berapi bawah laut memberikan sinyal yang jelas sebelum meletus tahun lalu. Temuan ini, menurut para peneliti, dapat membantu memperkirakan letusan di masa depan.

Sekitar tiga perempat letusan gunung berapi di bumi terjadi di bawah laut. Tetapi mereka sulit dideteksi karena lokasinya yang terendam lautan.

Kini robot submersibles (robot penyelam untuk penelitian) dan sejumlah instrumen ilmiah lainnya dapat membantu para ilmuwan mempelajari lebih lanjut tentang gunung berapi misterius tersebut. Temuan mereka dapat menuntun pada peramalan jangka pendek untuk letusan bawah laut di masa depan.

Petunjuk letusan
Para peneliti berkonsentrasi pada Axial Seamount, sebuah gunung berapi bawah laut yang berada sekitar 400 kilometer lepas pantai Oregon. Gunung berapi ini, yang terletak lebih dari 1.500
meter di bawah permukaan air, meletus pada 6 April 2011.

"Axial Seamount memiliki keunikan karena merupakan salah satu dari sedikit tempat di dunia yang memiliki catatan pemantauan jangka panjang dari gunung berapi bawah laut, dan kami sekarang dapat membuat sebuah pola," kata seorang peneliti Bill Chadwick, seorang ahli geologi di Oregon State University di Newport.

Para peneliti menggunakan sensor tekanan di dasar laut untuk memantau gerakan vertikal. "Gerakan naik di dasar laut mulai terjadi secara bertahap dan terus-menerus dengan sekitar 2000 gerakan, dua tahun setelah letusan terakhir, " kata Chadwick. "Tapi tingkat kenaikan magma naik dari bertahap menjadi lebih sering hingga empat sampai lima bulan sebelum letusan. Lalu naik hingga sekitar tiga kali lipat, memberikan petunjuk bahwa akan terjadi letusan berikutnya."

Kurang dari sejam sebelum letusan, lantai laut mengalami kenaikan mendadak sampai sekitar 7 cm. Setelah letusan tersebut, lantai laut turun hingga 2 meter karena magma mengalir ke dalam kerak samudera dan meletus sebagai lava.

"Gerakan semacam ini telah terdeteksi di daerah gunung berapi di darat sebelumnya, tapi tidak secara efektif terdeteksi di lautan," kata ahli geologi laut, Neil Mitchell dari Universitas of Manchester di Inggris, yang tidak mengambil bagian dalam penelitian ini.

Sinyal seismik
Data seismik dari mikrofon bawah air juga memberikan petunjuk untuk perilaku gunung berapi, menunjukkan penumpukan terjadi secara bertahap dengan jumlah gempa bumi kecil (kira-kira sekitar 2 SR) dalam empat tahun sebelum letusan 2011.

Kemudian peneliti mendeteksi adanya lonjakan mendadak dari energi seismik sekitar 2,6 jam sebelum letusan.

"Hidrofon (mikrofon bawah laut) menerima sinyal dari ribuan gempa bumi kecil dalam beberapa menit, yang kami telusuri karena kenaikan magma dalam gunung berapi dan menerobos kerak," kata peneliti Bob Dziak, seorang ahli geologi kelautan dari Oregon State University.

"Ketika magma naik, magma tersebut memaksa keluar melalui retakan dan menciptakan ledakan aktivitas gempa yang meningkat karena semakin mendekat ke permukaan."

"Dengan menggunakan analisis seismik, kita dapat dengan jelas melihat bagaimana magma naik dari dalam gunung api sekitar dua jam sebelum letusan," tambah Dziak. "Entah sinyal energi seismik sebelum letusan Axial adalah sesuatu yang unik atau mungkin ditiru di gunung berapi lainnya masih belum jelas, namun dapat memberikan kepada para ilmuwan suatu dasar yang sangat baik untuk menentukan langkah yang akan diambil."

Robot penyelam
Para peneliti juga menggunakan robot penyelam untuk memindai dasar laut dengan gelombang suara, pemetaan topografi gunung berapi dari sekitar 50 meter di atas puncak sebelum dan setelah letusan 2011.

Survei ini memungkinkan ahli geologi dapat dengan jelas membedakan aliran lava pada 2011 dari banyak arus sebelumnya yang banyak di daerah tersebut dan mencari celah dari mana arus ini muncul, kata peneliti David Caress, seorang insinyur dari Monterey Bay Aquarium Research Institute di Moss Landing, California.

Gambar terperinci menunjukkan aliran lava setipis 20 cm dan setebal 137 m. Para ilmuwan juga melihat aktivitas biologis pada lubang hidrotermal yang baru terbentuk.

"Menggabungkan pengamatan biologis dengan pengetahuan kita tentang kegempaan, dan distribusi lava dari letusan 2011 secara lebih lanjut akan membantu kita untuk menghubungkan aktivitas vulkanik bawah laut  dengan kehidupan yang didukung olehnya."

Para peneliti mengatakan bahwa Axial Seamount bisa meletus lagi, mungkin segera setelah 2018, berdasarkan perubahan pada lingkaran pola deformasi tanah yang mereka lihat.

"Sekarang kita mengetahui beberapa sinyal jangka panjang dan jangka pendek yang terjadi sebelum letusan di Axial Seamount, kita bisa memantau kenaikan tingkat aktivitas seismik pada gunung bawah laut," kata Dziak.

Jumat, 15 Juni 2012

10 Olahragawan Legendaris Sepanjang Masa

MUHAMMAD ALI - TINJU


Terdapat sebuah perbedaan antara "membicarakan pembicaraan" dan "menjalankan perjalanan." Muhammad Ali bisa melakukan itu, padahal tidak ada olahragawan superstar yang mampu melakukan sebelumnya. Ia adalah orang pertama yang menjadi juara dunia kelas berat sebanyak tiga kali.
Petinju yang berjuluk "Louisville Lip" itu tampil di pertandingan-pertandingan tinju bersejarah. Tidak seperti olahragawan lainnya, ia berperan penting dalam gerakan hak asasi sipil di Amerika Serikat pada tahun 1960-an.

USAIN BOLT - ATLETIK



Inilah orang tercepat dalam sejarah. Bolt masih memegang rekor dunia di lari 100 dan 200 meter. Juara bertahan Dunia dan Olimpiade itu telah mencetak beberapa kali rekor yang tak dibayangkan banyak orang sebelumnya. Bahkan, atlit berusia 25 tahun itu masih bisa memecahkan rekor lagi. Mirip sekali dengan Messi!


ROGER FEDERER - TENIS



Disebut-sebut sebagai petenis terbaik sepanjang sejarah. Petenis asal Swiss itu telah mencetak rekor 16 kali Grand Slam dalam karir luar biasanya. Bahkan, level terbaiknya itu hanya diraih dalam waktu singkat. 18 dari 19 final Grand Slam terjadi antara Wimbledon 2005 dan Australia Terbuka 2010. Segala sesuatunya tampak mudah buat dia.


WAYNE GRETZKY - HOKI ES



Pria asal Kanada yang dijuluki "The Great One" itu secara universal disebut sebagai pemain hoki es paling berbakat yang pernah ada. Karirnya membentang selama dua dekade, dan selama itu ia mampu memecahkan rekor. Ia telah mengumpulkan 61 prestasi hingga akhirnya pensiun pada 1999. Ia masih menjadi yang terbaik sepanjang sejarah NFL.


MICHAEL JORDAN - BASKET



Pebasekat terbesar selama ini dan merupakan olahrawagan dengan magnet pasar terbaik sepanjang sejarah. Ia disebut-disebut sebagai atlet paling terkenal karena penampilan fenomenalnya bersama Chicago Bulls pada tahun 1960-an. Jordan memenangi enam kejuaraan NBA dan mendapatkan NBA MVP dalam lima kali kesempatan yang berbeda.


JONAH LOMU - RUGBY



Inilah superstar dunia di bidang olahraga rugby. Lomu menyita perhatian dunia berkat penampilan gemilangnya untuk Selandia Baru di Piala Dunia 1995. Pria dengan tinggi 1,96 meter dan berat 125 kilogram itu memiliki kecepatan dan kekuatan dalam bermain.


MICHAEL PHELPS - RENANG



Layak disebut sebagai pemain Olimpiade terbaik sepanjang sejarah. Perenang asal Amerika itu meraih medali emas terbanyak dibandingkan siapa pun, yakni 14 gelar. Phelps memenangi enam dari semua itu di Athens, Yunani, pada 2004. Empat tahun kemudian, ia meraih delapan medali emas di Beijing, Cina. Ia pun diakui dunia karena telah memecahkan
rekor tujuh medali emas Mark Spitz di Games, Munich, pada 1972. Di Olimpiade 2012, atlit kelahiran Baltimore berusia 26 tahun itu siap memecahkan rekor lagi. Ia kini menduduki peringkat kedua dalam perolehan medali emas terbanyak dari berbagai olahraga. Urutan pertama masih ditempati pesenam asal Uni Soviet Larisa Latynina, dengan 18 medali emas.

MICHAEL SCHUMACHER - FORMULA ONE



Memang masih diperdebatkan apakah Schumacher disebut sebagai pembalap Formula One terbaik sepanjang sejarah. Namun, pembalap asal Jerman itu tampil dominan yang tidak ditandingi pembalap-pembalap lainnya selama ia berkarir untuk Ferrari di era Millenium ini. Ia memenangi lima kali Kejuaraan Balapan Dunia secara berturut-turut.


SACHIN TENDULKAR - CRICKET



Pencetak-lari terbanyak di Tes dan cricket satu hari internasional itu layak disebut sebagai bastman terbaik sepanjang sejarah. Pemain berjuluk "The Little Master" itu melakukan debutnya saat lawan Pakistan, meski umurnya baru 16 tahun. Pemain asal India yang akan merayakan ulang tahun ke-39 itu menjadi pemain cricket pertama yang masuk daftar 100 olahragawan terbaik dalam satu abad ini.


TIGER WOODS - GOLF



Apakah Tiger Woods masih menjadi pegolf terbaik sepanjang sejarah? Memang masih bisa diperdebatkan. Namun, Woods melakukan permainan
golf dalam satu dekade ini dengan gaya penuh inspirasi. Kini, ia masih memiliki peluang besar untuk menjadi "Tiger Woods yang baru."

Inilah Perhiasan Termahal di Dunia

Perhiasan merupakan salah satu benda yang rasanya wajib dimiliki wanita. Untuk mendapatkan perhiasan yang mereka inginkan, tak segan-segan para wanita berani merogoh kocek lebih dalam. Berikut inilah perhiasan termahal di dunia: 

1. The Wittelsbach-Graff Diamond (Rp212,2 miliar)
Permata the wittelsbach-Graff adalah permata biru 35.56 karat yang ditambang di India. Sejarahnya, permata ini pernah dipilih Raja Philip IV sebagai mas kawin putrinya, Infanta Margarita Teresa. Peminangnya, Leopold I, yang kemudian menjadi Kaisar Romawi, memberikan permata itu kepada ahli waris setelah Margarita wafat pada 1673. Pada 1722, ketika Putri Bangsawan dari Austria menikah dengan Putra Mahkota Bavaria, permata ini dikenal dengan Der Blaue Wittelsbacher atau The Blue Wittelsbach. Permata ini kemudian menjadi permata termahal di dunia setelah Laurence Graff  membelinya seharga Rp212,2 miliar.

The Wittelsbach-Graff Diamond

2. The Graff Pink Diamond (Rp 417,1 miliar)
Pemata emerald pink 24,78 karat ini  dimiliki Harry Winston selama 60 tahun. Namun, pada November 2010, perhiasan warna pink ini dijual kepada Mr.Graff pada Pelelangan Sotheby’s. Laurence Graff merupakan dealer perhiasan di London. Dia memenangkan lelang dan berhak membawa pulang permata ini seharga Rp. 417,1 miliar.

The Graff Pink Diamond
3. Garrard’s Heart of the Kingdom Ruby (Rp.126,96 miliar)
Garrard’s heart of the kingdom ruby merupakan kalung termahal di dunia, dengan 40,63 karat Ruby Burma berbentuk hati yang dikelilingi 155 karat permata. Ruby Burma merupakan salah satu ruby yang paling dicari karena merupakan jenis ruby berona darah merah. Permata ini sangat berharga, karena sangat jarang ada batu ruby dengan ukuran sebesar yang terdapat di kalung ini. Dan, tak tanggung-tanggung, untuk satu kalung ini, dijual dengan seharga Rp.126,96 miliar.

Garrard’s Heart of the Kingdom Ruby

4. Diamond Drop Earrings by House Of Harry Winston
Anting yang satu ini merupakan rancangan Harry Winston, seorang perancang perhiasan untuk selebritis terkemuka. Di tangan Winston, permata 60 karat dibingkai di atas emas putih. Anting-anting yang cocok dengan jenis pakaian mana pun dihargai Rp 77,1 miliar.

Diamond Drop Earrings by House Of Harry Winston

5. Flawless Blue Diamond
Permata biru ini memiliki 6.04 karat dan dibingkai di atas sebuah cincin yang luar biasa. Permata ini dijual di sebuah pameran di Hong Kong dengan harga yang fantastis Rp. 72,4 miliar.

Flawless Blue Diamond

5 Pemain Bola yang Mampu Cetak 1000 gol

Siapa tak kenal nama Romario Faria de Souza, striker Brasil yang melegenda bersama duetnya Bebeto di Piala Dunia 1994. Pemain kelahiran Rio de Janeiro, 29 Januari tersebut juga tercatat mampu menciptakan 1002 gol dari 1256 gol selama karier bermainnya. Namun masih ada pesepakbola lainnya yang mampu menciptakan gol lebih banyak dari Romario. Siapa saja mereka? Berikut pesepakbola lainnya yang mampu menciptakan gol di atas angka 1000:

 

1. Franz Binder (Austria)

Striker asal Australia ini menciptakan 1006 gol dari 756 pertandingan. Pemain yang dilahirkan 1 Desember 1911 di St.Potten ini pernah membela klub Rapid Viena (Austria), PSV Eindhoven (Belanda), FC Nurenberg, 1860 Muenchen), Binder juga pernah membela timnas untuk dua negara yang berbeda yaitu Austria dan Jerman. Selama berkiprah di Liga Austria, 4 gelar juara liga dan 3 kali top skorer pernah disandangnya. Sedangkan di Liga Jerman 2 kali juara liga dan 3 kali top skorer saat membela Nurenberg.
Franz Binder

2. Pele (Brasil)

Disebut-sebut sebagai pemain terbaik dunia abad 21, nama Edison Arantes do Nascimento alias Pela juga merupakan pemain tersubur. Tengok saja gol yang berhasil diciptakannya mencapai 1281 dari 1375 pertandingan. Hampir seluruh kariernya dihabiskan untuk klubnya di Brasil, Santos. Pemain kelahiran 23 Oktober 1940 ini juga ikut memastikan Piala Jules Rimet selamanya berada di Negeri Samba berkat tiga kali juara Dunia pada 1958 Swedia, 1962 Chile, dan 1970 di Meksiko. Pele pensiun saat usianya memasuki 37 dan bermain di klub New York Cosmos.
Pele

3. Arthur Friedenrich (Brasil)

Brasil memang pantas disebut sebagai Negara sepakbola. Jauh sebelum Pele menjadi legenda, nama Arthur Friedenrich juga merupakan pesepakbola Brasil yang telah menciptakan lebih dari 1000 gol. Tepatnya 1329 gol dari 1239 laga yang dimainkannya. Namanya yang berbau Jerman berasal dari ayahnya yang seorang pebisnis. Namun kulit hitamnya berasal dari ibunya yang merupakan Afro-Brazilia. Walaupun sempat mendapat perlakukan rasis, namun Arthur mampu mengembangkan kemampuannya bersama klub imigran Jerman, SC Germania yang akhirnya bergabung dalam klub professional di Paulistano dan Sao Paulo. Arthur memustuskan pension pada 1935 bersama kontroversi statistik yang hanya mencatat golnya sebanyak 1200 gol saja.

Arthur Friedenrich

4. Gerhard Mueller (Jerman Barat)

Setelah menjalani 1216 pertandingan, Gerd Mueller mencatatkan jumlah gol sebanyak 1461. Sebanyak 365 gol diantaranya dihasilkan di ajang Bundesliga kala bergabung bersama TSV 1961 Nirdlingen (1960) dan Bayern Muenchen (1964). Bersama Muenchen pula Mueller bisa merasakan tiga kali juara Piala Champions (sekarang Liga Champions) dan 7 kali sebagai top skorer Bundesliga. Ia juga pernah membela klub Amerika Serikat, Fort Launderdale Strikers. Mueller pernah menjalani rehabilitasi alkohol pada 1982 dan akhirnya sembuh.
 
Gerhard Mueller 

5. Josef Bican (Cekoslovakia/Rep. Cheska)

Lahir di Vienna, 25 September 1913. Sebelum membela Cekoslovakia, Bican bermain untuk tanah kelahirannya, Austria. Selama kariernya Bican membela Rapid Wien (Austria) dan Slapia Prha (Rep. Cheska). Selama menjalani profesi sebagai pesepakbola, Bican menciptakan 1467 gol dari 917 pertandingan. Selain terkenal dengan tendangan sama baiknya antara kaki kiri dan kanan, dia juga merupakan pemain yang bisa berlari cukup kencang yaitu mencatat waktu 10.8 detik untuk 100 m. Setelah pensiun sebagai pemain Bican menjalani profesi sebagai pelatih untuk klub di Cheska dan Belgia.

Sepuluh Mercusuar Tertinggi Di Dunia

Mercusuar adalah sebuah bangunan menara dengan sumber cahaya di puncaknya untuk membantu navigasi kapal laut. Sumber cahaya yang digunakan beragam mulai dari lampu sampai lensa dan (pada zaman dahulu) api.

Karena saat ini navigasi kapal laut telah berkembang pesat dengan bantuan GPS, jumlah mercusuar di dunia telah merosot menjadi kurang dari 1.500 buah. Mercusuar biasanya digunakan untuk menandai daerah-daerah yang berbahaya, misalnya karang dan daerah laut yang dangkal.

Salah satu mercusuar yang paling terkenal di dunia adalah Pharos di Alexandria, yang merupakan salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia.

Namun, dibawah ini adalah 10 mercusuar tertinggi di dunia, mari kita lihat! 

1. Jeddah Lighthouse
Jeddah Lighthouse adalah mercusuar aktif yang terdapat di Jeddah, Arab Saudi. Dengan ketinggian sekitar 436 kaki (133 m), Jeddah Lighthouse dinobatkan sebagai mercusuar tertinggi di dunia. Mercusuar ini sendiri terletak di ujung dermaga luar pada bagian utara pintu masuk Pelabuhan Jeddah.

2. Yokohama Tower

Terletak di Yokohama, Jepang, mercusuar ini dibangun sebagai peringatan 100 tahun Pelabuhan Yokohama, pada tahun 1961. Saat ini, dalam nominasi mercusuar di dunia, Yokohama Tower menempati posisi ke-2 yang tertinggi di dunia dengan tinggi 348 kaki.

3. Pointe de Barfleur Lighthouse

Phare de Gateville atau yang lebih dikenal dengan sebutan Pointe de Barfleur adalah sebuah mercusuar aktif yang terdapat di Gatteville-le-Phare Barfleur, Manche department, Basse-Normandie, Perancis. Dengan ketinggian 247 kaki (75 meter), mercusuar ini adalah mercusuar tertinggi ke-3 di dunia.

4. The Lighthouse of Genoa

Mercusuar ini adalah mercusuar utama untuk pelabuhan kota Genoa, Italia. Selain membantu untuk navigasi di malam hari bagi kapal-kapal, mercusuar ini juga dipakai sebagai simbol Kota Genoa, dan merupakan salah satu bangunan tertua di Italia. Dengan ketinggian sekitar 76 meter, mercusuar ini juga dinobatkan sebagai mercusuar tertinggi ke-2 di dunia.

5. Punta Penna Lighthouse

Punta Penna Lighthouse adalah mercusuar aktif yang terletak di tempat strategis penting di Via della Madonna Penna, Pelabuhan Vasto. Dengan ketinggian 230 kaki (70 meter), mercusuar ini dinobatkan sebagai mercusuar tertinggi ke-8 di dunia dan ke-2 di Italia setelah mercusuar Genoa.

6. Mulan Tou Lighthouse

Mulan Tou Lighthouse atau yang juga dikenal sebagai Hainan Light Head adalah mercusuar yang terletak di Provinsi Hainan, Cina dan merupakan mercusuar tertinggi ke-5 di dunia dan tertinggi di Cina dengan ketinggian 289 kaki (88 meter). Dibangun pada tahun 1995, mercusuar ini mampu memancarkan dua kilatan cahaya putih setiap 15 detik.

7. Basihamen

Baishamen adalah mercusuar yang terletak di Provinsi Hainan, Cina dan merupakan mercusuar tertinggi ke-6 di dunia dan ke-2 di Cina dengan ketinggian 236 kaki (72 meter). Mercusuar ini mampu memancarkan kilatan cahaya putih setiap 6 detik.

8. Storozhno Light

Storozhno Light adalah mercusuar tua yang terdapat di Danau Ladoga, Lenigard Oblast, Rusia. Mercusuar ini terletak di sebauh tanjung di timur danau dan memisahkan bibir Danau Svirksy denag Teluk Volkhov, Desa Storozhno. Dengan ketinggian 233 kaki (71 meter), mercusuar ini dinobatkan sebagai mercusuar tertinggi ke-7 di dunia.

9. Vittoria Light

Vittoria Light, atau juga dikenal sebagai Victory Lighthouse adalah mercusuar aktif di Trieste, Italia, yang beroperasi di Teluk Trieste Khususnya di bukit Gretta (Poggio di Gretta), di lepas Strada del Friuli. Dengan ketinggian 223 kaki (68 m), mercusuar ini merupakan salah satu mercusuar tertinggi di dunia.

10. Cordouan Lighthouse

Cordouan Lighthouse adalah mercusuar aktif yang terletak 7 km di laut, dekat muara Gironde di Perancis. Dengan ketinggian 223 kaki (68 m), mercusuar ini adalah yang tertinggi ke-10 di dunia. Mercusuar ini dirancang oleh arsitek terkemuka, Paris Louis de Foix, dan salah satu dari karya Renaissance, campuran dari kerajaan istana, katedral dan benteng. Mulai dibangun pada tahun 1584 dan selesai pada tahun 1611, dan mercusuar ini masih berdiri kokoh sampai sekarang.

Membongkar Kebencian Inggris Terhadap Islam

Fitnah Barat terhadap Islam telah terjadi sejak lama. Fitnah tersebut amat kejam dan tidak dapat dibenarkan. Pada tahun 1978, Edward Said dalam bukunya yang berjudul "Orientalism", menjelaskan penafsiran dunia Barat yang keliru terhadap dunia Timur, terutama Timur Tengah.

 

Dalam buku "Culture and Imperialism" (1993), Edward Said memperluas argumen inti orientalisme untuk menunjukkan hubungan yang kompleks antara Timur dan Barat dengan mengacu pada penjajah dan terjajah, "The Familiar (Eropa, Barat, kita) dan The Strange (Oriental, Timur , mereka)."

Dia menjelaskan keunggulan budaya Barat dibandingkan dengan budaya Muslim yang inferior. Muslim digambarkan sebagai teroris pelempar bom yang berbahaya, sehingga mereka menjadi sasaran empuk atas tuduhan-tuduhan yang tidak berdasar.


Ramsey Clark, Mantan Jaksa Agung Amerika Serikat dan juga pendiri Internasional Action Center (IAC) adalah seorang aktivis yang berkomitmen terhadap keadilan sosial, ekonomi, politik, dan ras. Dalam pesan tahun barunya, Clark mengungkapkan kekhawatiran dan harapan terkait dengan masa depan.


Dia mengatakan, selama satu tahun terakhir, telah terjadi peningkatan kebencian terhadap Islam, hal itu disebabkan adanya propaganda sebagian besar media fanatisme anti-agama ini. Amerika dan sekutu-sekutu Barat dengan mengusung slogan "perdamaian" dan tanpa mengindahkan hukum yang berlaku, telah menyerang dan menduduki negara-negara Muslim terlebih dahulu. Padahal negara-negara itu bukan merupakan sebuah ancaman bagi mereka.


Khususnya pasca peristiwa 11 September, mereka dengan kejam menargetkan Muslim demi kepentingan politik dan secara membabi buta menerapkan langkah tersebut di seluruh Amerika, benua Eropa dan Inggris, di mana telah mengorbankan pria dan wanita yang tidak bersalah. Tanpa memperhatikan nilai-nilai demokrasi dan keadilan, umat Islam dituduh dengan tuduhan palsu dan dipenjarakan karena kejahatan yang tidak mereka rencanakan atau lakukan. Anehnya, media justru mendukung dengan memberitakan terpidana dengan dakwaan palsu. Sementara, masyarakat tidak menyadari bahwa dugaan ancaman tersebut adalah kebohongan dan hingga kini hal itu terulang tanpa henti.


Tidak heran jika mantan Perdana Menteri Malaysia Abdullah Badawi pernah mengatakan kepada masyarakat Kuala Lumpur bahwa fitnah terhadap Muslim adalah suatu hal yang tidak bertanggung jawab.


Dia menambahkan bahwa tuduhan palsu dan kebencian adalah arus utama yang tersebar luas di masyarakat Barat. Seharusnya Barat memperlakukan Islam sebagaimana perlakuan yang diinginkannya dari Islam kepada mereka dan sebaliknya. Kedua belah pihak harus menerima satu sama lain dan setara.


Islamphobia di Media Inggris

Pada bulan Januari 2007, laporan Islamic Human Rights Commission (IHRC) yang berjudul "Media Inggris dan Representasi Muslim: Demonisasi Ideologi" (The British Media and Muslim Representation: The Ideology of Demonisation) membenarkan berbagai penelitian yang menunjukkan bahwa Muslim di Inggris percaya media di negara itu dengan tidak akurat menggambarkan mereka dan agama mereka secara tidak benar dan tidak adil.

Pada tahun 2008, Channel 4 televisi dokumenter "Dispatches", yang didasarkan pada sebuah dokumen Peter Oborne dan James Jones berjudul "Muslim dalam pengepungan" (Muslim under Siege), mengungkapkan kepada masyarakat bagaimana media Inggris dan tokoh politik menyebarluaskan pandangan-pandangan Islamphobia seperti yang terjadi di Amerika, di mana muslim difitnah sebagai teroris.


Sejak tahun 2000, riset-riset di Inggris menunjukkan bahwa sebagian besar laporan media menggambarkan Muslim sebagai sesuatu yang berbahaya, terbelakang, irasional, ekstrim, tidak sesuai dengan norma-norma Inggris, dan cenderung untuk melakukan tindakan terorisme.


Terdapat dua tabloid terkait islamphobia ini, termasuk seorang penulis di The Guardian, Polly Tonybee. Dalam tulisannya, dia mengatakan, "Saya adalah seorang Islamophobia dan saya bangga karenanya."


Sementara itu, di tabloid The Independent, Bruce Anderson menulis, ada sebuah kekhawatiran yang sangat kuat bahwa imigran Muslim diperkuat oleh tekanan politik dan pada akhirnya oleh terorisme, suatu saat akan berhasil mengubah karakter peradaban Eropa dan tidak akan dapat dihentikan, dimana tentara-tentara Islam telah gagal mewujudkannya.


Martin Amis, seorang penulis di koran The New York Times, menulis, "Ada dorongan yang pasti - tidakkah Anda memilikinya? Komunitas muslim harus mengalami penderitaan untuk mendapatkan rumah mereka sesuai dengan aturan yang berlaku."


Dokumen "Muslim under Siege" menjelaskan bahwa, Islamophobia adalah kekuatan yang luar biasa untuk penyatuan budaya publik Inggris. Islamphobia tidak hanya mendatangkan orang-orang liberal progresif seperti Polly Toynbee bersama-sama dengan para kolumnis politik yang konservatif seperti Bruce Anderson. Islamophobia juga digunakan untuk mendata militan ateis dengan umat Kristen.


Selain itu, situasi tersebut dimanfaatkan oleh oportunis politik yang secara salah mengaitkan Muslim dengan terorisme dan mengambil keuntungan dari sentimen publik terhadap kehadiran Muslim di Inggris.


Dalam dokumen "Muslim under Siege", Oborne dan Jones mencatat bagaimana arus utama masyarakat selama berabad-abad menjadikan pendatang sebagai sasaran untuk kebencian dan penghinaan, sebab mereka dianggap mengancam identitas Inggris. Target Sebelumnya meliputi Katolik, Yahudi, Perancis, Jerman dan para gay. Hari ini Muslim menjadi musuh nomor satu bagi masyarakat seperti di Amerika.


Umat Islam difitnah karena iman mereka dan dianggap sebagai bahan cemoohan oleh wartawan dan oportunis politik yang membencinya. Mereka telah berhenti memfitnah orang Yahudi dan kulit hitam, dan saat ini perhatian terfokus pada Muslim. Para politisi mainstream juga menjadikan Islamphobia sebagai bentuk kefanatikan. Mereka percaya, sebagaimana Ketua Partai Nasional Inggris (BNP), Nick Griffin, bahwa kita harus memposisikan diri untuk mengambil keuntungan demi kepentingan politik kita sendiri, di mana gelombang permusuhan publik terhadap Islam saat ini sedang ditingkatkan oleh media massa.


Griffin dan yang lainnya mengutip buku Bat Ye'or, berjudul, "Eurabia: The Euro-Arab Axis", mengatakan, Eropa akan menjadi Eurabia, di mana orang Kristen dan Yahudi akan menjadi warga kelas dua karena adanya mayoritas Muslim baru.


Dia melihat seluruh Eropa akan menjadi ladang Islam yang mengancam budaya mainstream tradisonal. Ini adalah trik singkat untuk menghasut opini tentang serangan teror guna menjustifikasi perang Inggris terhadap Islam dan mengulang taktik serupa di Amerika dan seluruh Eropa.


Suasana mencekam, pengungkapan teror, penyebutan nama, dan berbagai kecurigaan yang dibesar-besarkan, sering muncul di dalam pemberitaan media. Banyak laporan seperti itu yang muncul secara berkala, seperti halnya yang disebutkan dalam artikel di The London Independen pada tanggal 28 Maret 2009. Artikel tersebut berjudul, "Polisi mengidentifikasi 200 anak yang berpotensi sebagai teroris." Dalam artikel itu disebutkan bahwa 200 anak sekolah di Inggris, sebagian masih berusia 13 tahun, telah diidentifikasi memiliki potensi sebagai teroris. Langkah itu atas dasar skema polisi yang bertujuan untuk mengenali anak muda yang rentan terhadap radikalisasi Islam.


Norman Bettison, pejabat paling senior di Inggris terkait urusan pencegahan teror, mengatakan, Asosiasi Pejabat Kepala Polisi (ACPO) meminta guru, orang tua dan tokoh masyarakat lainnya untuk memantau tanda-tanda adanya pandangan ekstrim, di mana menunjukkan indikasi adanya anak-anak muda yang sedang dipersiapkan oleh kelompok radikal.


Bettison menjelaskan, apa yang akan sering terlihat secara alamiah adalah apa yang mungkin dianggap sebagai rasisme dan pengadopsian sikap buruk terhadap Barat.


Dia menambahkan, kami menargetkan penjahat dan calon teroris yang kebetulan "cloaking diri" dalam retorika Islam.


Seorang juru bicara The Home Office (Departemen utama pemerintah terkait imigrasi dan paspor, kebijakan obat-obatan, anti-terorisme, polisi, sains dan penelitian mengatakan, "Kami berkomitmen untuk menghentikan orang-orang yang menjadi atau mendukung teroris atau bahkan ekstrimis kekerasan, meskipun situasi di Inggris sama seperti di Amerika, di mana tidak sedang menghadapi ancaman teror."


Klaim itu sepenuhnya tidak benar dan dilakukan hanya untuk keuntungan politik. Akibatnya, Muslim dijadikan kambing hitam. Laporan media Inggris seperti media AS, secara salah memvonis Muslim dengan berbagai tuduhan, dan masyarakat tidak pernah mengetahuinya.


Sebelumnya, sebuah artikel membahas sebuah plot palsu terkait teror London, di mana dapat diakses melalui laporan yang menjelaskan bahwa di Amerika dan Inggris, para kooperator pemerintah dibayar untuk menjebak dan memberikan kesaksian palsu terhadap Muslim yang ditargetkan. Hal itu seperti dalam sebuah kasus pemboman yang disebut "London Fertilizer" yang memanfaatkan Junaid Babar, yaitu sebuah karakter yang meragukan dari media Inggris yang dijuluki "Supergrass." Kasus tersebut kemudian dibesar-besarkan.


Pada tahun 2004, Junaid Babar setuju untuk bekerja sama dengan agen FBI setelah didakwa pada bulan Juni. Dia kemudian mengaku bersalah atas empat tuduhan berkonspirasi guna menyediakan dan mencoba untuk menyuplai bahan pendukung atau sumber daya bagi teroris. Tuduhan kelima, terkait keterlibatannya dalam penyediaan dana, barang, atau jasa yang menguntungkan al-Qaeda. Sebagai imbalan pengurangan hukuman, dia diminta untuk memberikan bantuan besar, termasuk penjebakan dan bersaksi terhadap Muslim yang ditargetkan.


Dia juga dimanfaatkan dalam kasus "London Fertilizer". Kasus tersebut melibatkan setengah ton amonium nitrat, yang diduga untuk meledakkan sebuah pusat perbelanjaan London, klub malam dan target lainnya. Meskipun tuduhan itu sepenuhnya tidak benar dan tidak ada plot serta kejahatan, namun para tersangka pembom dihukum dan dipenjara.


Pada tanggal 28 Desember , penulis New York Times, Sheryl Stolberg terkait artiker berjudul, "Tim Traveling Obama tetap fokus terhadap teror," mengatakan, saat berlibur, Obama memiliki kemampuan "suara yang aman dan dapat diandalkan" untuk tetap kontak dengan penasihatnya terkait setiap berita terkini. Dalam beberapa pekan terakhir, kekhawatiran tentang terorisme di Eropa telah melonjak, di mana para pejabat intelijen melaporkan bahwa perbincangan meningkat pada tahap ancaman.


Tidak peduli seberapa besar kepalsuan pemberitaan media massa, namun ketakutan di Amerika, Eropa dan Inggris telah menjadi isu nasional. Peringatan atau penangkapan baru-baru ini, telah dibuat di Spanyol, Jerman, Belanda, Denmark dan Inggris.


Pada tanggal 29 Desember, hanya berdasarkan kecurigaan, sejumlah pria Muslim (beberapa dari mereka masuk dari Swedia) ditangkap karena diduga merencanakan serangan terhadap kantor surat kabar Jyllands-Posten. Berita serupa dipublikasikan pada tahun 2005 terkait kartun penghinaan terhadap Nabi Muhammad Saw. Sementara itu, tidak ada bukti yang memberatkan mereka untuk menghubungkannya dengan sebuah plot kejahatan. Namun tampaknya, mereka mungkin akan menghadapi tuduhan awal yaitu terkait terorisme.


Kepala polisi keamanan PET Denmark, Jakob Scharf, mengatakan, "Kami menilai bahwa ini adalah sebuah kelompok Islam militan dan mereka memiliki hubungan dengan jaringan teroris internasional." Klaim itu dilontarkannya, padahal dia tidak memiliki bukti kebenarannya. Sekali lagi, mereka dianggap bersalah hanya dengan tuduhan.


Kepala Polisi Keamanan SAPO Swedia, Anders Thornberg mengatakan, "Para tersangka telah dipantau sebelum memasuki Denmark. Hal itu berdasarkan kecurigaan bahwa mereka merencanakan serangan teror." Sekali lagi, kecurigaan dan tanpa ada bukti.


Juru bicara Gedung Putih, Nick Shapiro setuju dengan langkah tersebut dan mengatakan, "Kami memuji usaha yang dilakukan oleh pemerintah Denmark dan Swedia untuk mengganggu plot ini dan akan terus berkoordinasi erat dengan mereka serta mitra kami yang lain di Eropa mengenai semua hal anti-terorisme yang menjadi perhatian bersama."


Pada musim liburan pun, Muslim yang tak berdosa mungkin menjadi target dan dituduh. Tidak perlu bukti, namun hanya berdasarkan kecurigaan saja.


Pada tanggal 27 Desember, terkait berita, "Polisi Inggris menuduh sembilan pria yang ditangkap dalam sebuah razia dengan tuduhan telah mempersiapkan aksi terorisme," penulis New York Times, Alan Cowell mengatakan, "Setelah sepekan razia yang terkoordinasi di tiga kota, kepolisian Inggris menyatakan bahwa mereka menuduh sembilan orang dari 12 pria yang ditangkap dalam sebuah kasus yang tampaknya menjadi tanda tentang kekhawatiran Eropa atas potensi serangan teroris yang telah menyebar."


Semua yang ditangkap adalah Muslim. Tiga dari mereka terlepas dari tuduhan dan dibebaskan. Sisanya, dibawa ke pengadilan London dan didakwa telah terlibat dalam persiapan untuk melancarkan sebuah aksi terorisme. Mereka diduga telibat dalam persekongkolan untuk membom target yang belum jelas.


John Yates, pejabat senior anti-terorisme Inggris, mengatakan, "Operasi masih dalam tahap awal, jadi saat ini kami tidak dapat mengambil langkah lebih jauh mengenai para tersangka tindak pidana, karena mungkin tidak ada yang direncanakan. Namun, saya percaya bahwa tindakan diperlukan pada saat ini untuk mengambil langkah dalam rangka memastikan keselamatan publik." Pejabat tersebut mengatakan hal itu, meskipun kenyataannya mungkin bohong, terutama setelah mengakui tidak ada serangan teroris dalam waktu dekat ini.


Di sisi lain, para pejabat Eropa malah mengatakan bahwa tidak ada ancaman spesifik yang bertepatan dengan musim liburan, meski terdapat klaim adanya dugaan rencana serangan dari al-Qaeda pada saat itu.


Meski demikian, laporan-laporan berita inflamasi (yang menghasut), termasuk dari BBC, melaporkan bahwa orang-orang itu telah merencanakan serangan terhadap Kedutaan Besar AS dan Pasar Saham London bertepatan dengan liburan Natal. BBC juga menyebutkan bahwa mereka dituduh menggunakan desain paket bom yang dipelajari dari buletin al-Qaeda, padahal tidak ada bom atau bukti jelas yang ditemukan.


Berikut ini adalah kasus lain yang dianggap bersalah hanya dengan tuduhan yang didasarkan pada kecurigaan tanpa bukti terkait persiapan atau prakarsa dari aksi terorisme, namun laporan media menunjukkan sebaliknya.


Alan Cowell mengatakan, ".... anjing pelacak dikerahkan untuk menyerang empat rumah dan sebuah kafe internet. Mereka memecahkan jendela dan langit-langit di warnet dan menurut saksi, mereka juga menyita lusinan komputer. Tim anti-terorisme juga mencari dua kamar motel dekat basis militer, di mana empat dari tahanan telah didaftar, tetapi polisi tidak memberikan informasi lebih lanjut. "


AP melaporkan bahwa Sue Hemming, kepala divisi anti-terorisme pelayanan kejaksaan kerajaan (CPS), mengatakan, saya hari ini menyarankan polisi supaya sembilan orang itu didakwa dengan konspirasi yang menyebabkan ledakan dan terlibat dalam langkah untuk mempersiapkan aksi terorisme atau membantu yang lain guna melakukan tindakan itu.


BBC melaporkan bahwa polisi menyisir rumah-rumah, tetapi tidak ada bahan peledak yang ditemukan. Meski tidak ada bukti, namun konspirasi tetap didakwakan. Langkah persiapan tidak berarti tanpa spesifik. Jika mereka ada, mereka pasti akan dinyatakan dan dilaporkan.


Pihak berwenang malah mengatakan, sebuah plot yang diduga berada dalam tahap yang relatif awal, tidak memberikan kredibilitas apapun terhadap tuduhan. Namun, meski demikian, pada tanggal 30 Desember, Reuters melaporkan, sebuah pengadilan Denmark membebankan tiga orang dalam tahanan karena dinggap berupaya melakukan aksi terorisme.


Sebuah Komentar Akhir

Pada tanggal 7 Juli 2005, BBC melaporkan bahwa tiga ledakan menghantam bawah tanah London. Sementara ledakan lain menghantam sebuah bus kota bertingkat. Kebiadaban teroris ini sejak itu disebut dengan "7/7". Semua insiden itu terjadi selama jam sibuk pagi supaya megakibatkan dampak gangguan dan korban yang maksimal.

Perdana Menteri Inggris, Tony Blair menyebutnya sebagai serangan teroris. Empat orang kemudian didakwa sebagai dalang terorisme itu. Tiga dari mereka adalah Muslim dan sisanya kelahiran Jamaika.


AP melaporkan bahwa Kedutaan Besar Israel di London memperingatkan Scotland Yard tentang serangan "7/7", dan Radio Angkatan Darat Israel melaporkan, "Scotland Yard telah mendapat peringatan intelijen terkait serangan yang akan dilakukan dalam waktu dekat sebelum insiden terjadi, tetapi tidak bertindak atau melakukan peringatan atas isu itu.


Selain itu, Benyamin Netanyahu, Menteri Keuangan Israel pada masa itu, diberitahu untuk tidak hadir dalam sebuah konferensi ekonomi London di mana dia dijadwalkan berpidato. Pejabat-pejabat lain juga diperingatkan, namun tidak untuk publik. Penyebutan "7/7" adalah pengkambinghitaman yang bertujuan meningkatkan rasa takut dan menjaga situasi Inggris dan Amerika seakan-akan dirundung peperangan.


Pada Maret 2004, pemboman kereta api di Madrid terjadi tiga hari sebelum pemilihan umum Spanyol. Dengan tidak menyertakan bukti yang mendukung, mereka menyalahkan al-Qaeda. Sementara yang lain dikambinghitamkan untuk menyulut rasa takut di Spanyol dan seluruh Barat.


Hampir setiap insiden terorisme yang terjadi, Muslim selalu disalahkan. Kali ini, separatis Basque juga menjadi target, lagi-lagi tanpa bukti yang menguatkan.


Pola-pola itu sering diulang. Pada tanggal 30 Juni 2007, sebuah Jeep Cherokee dengan tabung propana menabrak pintu kaca bandara internasional Glasgow. BBC melaporkan bahwa mobil terbakar di tengah pintu kaca tersebut, tetapi tidak meledak.


Para tersangka biasa disebut al-Qaeda dan teroris Islam. Perdana Menteri Gordon Brown mengatakan, "Kita sedang berhadapan, dalam istilah umum, dengan orang-orang yang terkait dengan al-Qaeda"


Telegraph Inggris melaporkan, sebuah anasir al-Qaeda yang belum diketahui identitasnya, dianggap telah mempersiapkan untuk meluncurkan serangkaian serangan bom mobil seperti yang terjadi di Baghdad.


Laporan-laporan media Inggris dan AS telah memicu ketakutan. ABC News melaporkan, semua ini terjadi hanya tiga pekan setelah apa yang digambarkan sebagai upacara wisuda al-Qaeda untuk pelaku bom bunuh diri, dilakukan di sebuah kamp pelatihan di Pakistan.


Laporan media massa tanpa menyertakan bukti dan hanya berdasar dugaan dan tuduhan telah menyebar ketakutan. Sementara, pengkambinghitaman lain dilakukan hanya untuk mempertahankan dukungan publik bagi perang melawan terorisme yang juga merupakan perang terhadap Islam di Amerika, benua Eropa dan Inggris. Penangkapan terbaru di London juga didasarkan pada tuduhan palsu belaka, terutama dengan tidak ada bukti kuat untuk menguatkan tuduhan.

Fakta-Fakta Unik Seputar Pensil

Sebatang pensil punya banyak cerita. Tidak hanya sebagai alat tulis saat ujian atau alat gambar paling lazim dikenal, namun banyak lagi.



Nah, berikut ini beberapa fakta menarik soal
pensil.

1. Awalnya pensil dipakai untuk menandai kambing. Sifat graphite (bahan dasar pensil) yang lunak membuat para peternak mudah menorehkan marka di kulit kambing.


2. Setiap tahun diproduksi 14 miliar batang pensil di seluruh dunia. Yang terbanyak di Amerika Serikat (2 miliar batang). Jika semua pensil itu digunakan untuk membuat garis, akan tercipta 64 garis keliling dunia.


3. Satu batang pensil bisa menulis 40 ribu kata atau setara dengan garis sepanjang 35 mil.


4. Pensil pertama kali diciptakan pada tahun 1565 di Inggris, tetapi baru seabad kemudian diproduksi secara massal di Jerman.



5. Pada 30 Maret 1858, manusia menciptakan penghapus. Sebagian besar pensil Eropa tidak menggunakan penghapus di pantatnya. Tidak seperti pensil di Amerika yang menggunakan penghapus.


6. Setiap batang pohon dengan ukuran rata-rata akan menghasilkan 170 ribu batang pensil.


7. Pensil terbesar dibuat oleh Ashrita Furman di New York. Panjangnya 23 m
, berat 10 ton, dan harganya AS$ 20 ribu.



8. Pensil diberi warna cerah agar mudah ditemukan. Pensil kini berbentuk heksagonal (bukan bulat) agar tidak menggelinding di bidang datar.


9. Peraut pensil pertama kali dibuat dan dipatenkan oleh matematikawan asal Prancis, Bernard Lassimone, pada tahun 1828. Sebelumnya orang meraut pensil menggunakan pisau.

10 Proyek Gedung Raksasa di Tengah Laut

1. Underwater City



The 'Underwater Kota' di Bulgaria adalah kota revolusioner yang sama bahwa tingkat air adalah 'dibangun di tengah danau, bukan di sebuah pulau, namun sebenarnya di bawah'. Padahal, kota ini tidak sepenuhnya di bawah air, bendungan besar (berdiameter 1.377 kaki dan 65 di ketinggian) di sekitar kota,kesana dapat diakses melalui transportasi air.

2. Aerohotel




Floating Aerohotel oleh Alexander Asadov adalah desain arsitektur yang luar biasa yang akan menjadi sesuatu yg enak di lihat untuk struktur terapung masa depan. Menampilkan 200 meter lebar badan pusat duduk di berbagai balok, menyerupai roda sepeda dengan tangan pendukung,
Aerohotel akan melampirkan kafe, restoran dan kebun musim dingin, di samping utama hotel.

Asadov Alexander adalah seorang arsitek Rusia yang terkenal karena desain dekonstruktif bahwa counter kemakmuran monolitik terstruktur bangsa.

3. Lilypad






Di sinilah Vincent Callebaut's Lilypad masuk ke dalam gambar. Usulan sebagai "Floating Ecopolis untuk Pengungsi Iklim", tempat tinggal futuristik ecotectural dapat rumah sekitar 50.000 jiwa. Menakjubkan mundur mencari tempat bagi dirinya di tahun 2100 ketika setengah garis pantai yang ada di dunia telah menghilang karena meningkatkan permukaan laut. Dengan Mercedes stealth branding di jendela, dinding biotik dan atap, atap ditutupi dengan padang rumput menyerap energi matahari dan bagian bawah terendam melayani sebagai dasar laut alami untuk plankton dan tanaman laut, ambisi Ecopolis beberapa fitur yang cukup kickass bio-tech fungsi yang akan membantu masyarakat mengambang mempertahankan diri dan bertahan hidup di lingkungan yang semakin menantang masa depan bumi.

4. Waterpod



Waterpod rumah terapung adalah sebuah pulau triple-kubah yang akan memenuhi semua kebutuhan energinya dari sumber-sumber alam. Selesai dengan kayu daur ulang, logam, plastik, kain dan bahan lain, Waterpod akan mendukung energi alternatif dan pertanian vertikal irigasi oleh air murni dari Sungai Hudson.


5. Hydropolis Underwater Hotel


Dubai, gagasan membangun sebuah hotel mewah 66 meter di bawah air akan terdengar tidak masuk akal. Tapi di samping arab-Burj al-, pencakar langit berputar, pulau diproduksi dan lereng ski indoor dari modal perdagangan padang pasir, yang Hydropolis akan cocok langsung masuk Dengan biaya UK£300 million,harga kamar dapat mencapai USD $ 5.500 untuk per malam


6. AZ Island


AZ Island adalah sebuah konsep sebuah pulau buatan itu mampu gerakan di laut. AZ Island adalah gagasan Jean-Philippe Zoppini, yang bekerja sama dengan perusahaan Alstom Marine untuk mewujudkan mimpinya. Mengambang
keajaiban buatan manusia dalam proporsi yang sangat besar. Jika dituruti, maka akan mengukur 400m X 300m; cukup mampu untuk rumah 10.000 penumpang secara bersamaan pada permukaannya.Saat ini, proyek tersebut sedang dipelajari untuk kemampuan finansial dan teknis. Sebagai diantisipasi proyek €2 billion ini membuktikan menjadi proposisi keras dan memiliki kesulitan konstruksi berat.

7. Mermaid-Inspired Aquatic Building


perusahaan Eropa, JDS Arsitek 'Mermaid bangunan dengan cara yang baik dan sangat konyol pemikiran. Pengkalimatannya dari Mermaid menunjukkan bangunan di setiap biome ekstrim di bumi - dari pulau-pulau tropis untuk lingkungan glasial. Bangunan teras membanggakan penghijauan, dolphinarium sebuah, hotel, dan properti liburan. Apakah ini hanya sebuah kapal pesiar dimuliakan? Atau model baru untuk pengembangan pribadi yang benar-benar responsif terhadap lingkungan perairan tersebut?


8. Floating City for Shanghai World Expo


Sebuah tim desainer Belanda baru-baru ini mengungkapkan rencana untuk membangun sebuah kota yang mengambang di Sungai Huangpu Shanghai. Jika dibangun, kota ini akan debut pada World Expo Shanghai 2010. Kota mengambang akan memiliki elemen hijau banyak - ia akan menggunakan air sungai untuk pendinginan dan kota ini akan memanfaatkan energi terbarukan.Model pembangunan dipamerkan di Shanghai Sculpture Space, memiliki lima bola sarang lebah-suka, satu yang besar dikelilingi oleh empat yang lebih kecil, berfungsi sebagai bioskop 3D, pub, pusat perbelanjaan dan teater


9. Eco-Island City


Wolf Hibertz ingin menggunakan lautan sebagai situs masa depan rumah. Perancang visioner telah menemukan cara untuk menggunakan sinar matahari untuk mengubah mineral dalam air laut menjadi kapur. batu kapur tersebut akan digunakan untuk membangun rumah pulau terapung. Autopia Ampere akan dimulai sebagai rangkaian kawat-mesh armatures berlabuh di atas gunung laut. Setelah tempat itu , mereka akan langsung terhubung ke tegangan rendah saat ini disediakan oleh panel surya.


10. Jelly-fish 45 Habitat


Murah! Dirancang oleh Giancarlo Zema, yang "Jelly-fish 45 Habitat" terdiri dari lima tingkat pisahkan dihubungkan dengan tangga spiral menyolok. Lantainya dibagi menjadi daerah zona-cheesy berjudul termasuk studi, malam, hari, tamu dan tempat melihat. Padahal, jika Anda membeli
rumah terapung, Anda dapat mematuhi tata-nama, mana yang Anda inginkan. sudut pandang 3m membentang di bawah permukaan dan terlihat seperti ubur-ubur yang fantastis. Kursi-kolosal di-laut-berdiri 10m tinggi dan lebar 15m.