Kamis, 21 Juni 2012

KEBAYA INDONESIA

 
Kebaya adalah blus tradisional yang dikenakan oleh wanita Indonesia yang terbuat dari bahan tipis yang dikenakan dengan sarung, batik, atau pakaian rajutan tradisional lainnya seperti songket dengan motif warna-warni.
sal kata kebaya berasal dari kata arab abaya yang berarti pakaian. Dipercaya kebaya berasal dari Tiongkok[rujukan] ratusan tahun yang lalu. Lalu menyebar ke Malaka, Jawa, Bali, Sumatera, dan Sulawesi. Setelah akulturasi yang berlangsung ratusan tahun, pakaian itu diterima di budaya dan norma setempat.
Sebelum 1600, di Pulau Jawa, kebaya adalah pakaian yang hanya dikenakan keluarga kerajaan di sana. Selama masa kendali Belanda di pulau itu, wanita-wanita Eropa mulai mengenakan kebaya sebagai pakaian resmi. Selama masa ini, kebaya diubah dari hanya menggunakan barang tenunan mori menggunakan sutera dengan sulaman warna-warni.
Jenis kebaya Indonesia beragam dan merupakan akulturasi dari berbagai corak Jawa, Bali, Sumatera, Sulawesi, Melayu bahkan Tiongkok antara lain

1.Kebaya Encim
Ini merupakan jenis kebaya yang simpel dengan aksen kancing di depan. Bahan kebaya jenis ini biasanya terbuat dari chiffon.

 2Kebaya kerah Shanghai.
Jenis kebaya ini cocok untuk Anda yang bertubuh kurus. Akan lebih baik dengan detail payet di dada karena dapat menimbulkan kesan lebih berisi.

 3. Kebaya Off-Shoulder
Ini merupakan kebaya tradisiona brokat dengan sentuhan modern. Bagian pundak Anda yang indah dan kalung yang cantik bisa terlihat jelas jika mengenakan kebaya jenis ini.

 4.Kebaya Modern advonturis style
Jenis kebaya yang satu bergaya tradisional Bali dengan obi pada bagian pinggang. Kebaya ini akan membuat Anda secantik gadis bali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar